PPKn, News — Surakarta
Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menyelenggarakan kuliah bersama dengan tema “Mitigasi Penanggulangan Bencana dan Mendesain Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) di Sekolah” pada Kamis, 13 Juni 2024. Acara berlangsung di Ruang C0307A FKIP UMS mulai pukul 14.10 WIB.
Kuliah bersama ini menghadirkan Estu Tutuko, alumni Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) UMS yang kini bertugas sebagai anggota Satuan Tugas (Satgas) di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukoharjo. Estu berbagi pengetahuan dan pengalaman praktisnya dalam mitigasi bencana serta implementasi SPAB di lingkungan sekolah.
Dalam presentasinya, Estu menekankan pentingnya kesiapsiagaan bencana di institusi pendidikan dan cara-cara efektif untuk mendesain sekolah yang aman dari berbagai jenis bencana. Peserta kuliah bersama yang terdiri dari mahasiswa mendapat wawasan berharga tentang strategi penanggulangan bencana yang dapat diterapkan di lingkungan sekolah.
Acara ini merupakan bagian dari upaya PPKn FKIP UMS untuk meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan terhadap bencana di kalangan calon pendidik, sekaligus menunjukkan peran penting lulusan PPKn dalam bidang kebencanaan.